[Review] The Naked Traveler 4 - Trinity

Title of Book : The Naked Traveler 4
Author : Trinity
Publisher : B-First


Jalan-jalan bersama Trinity memang tak ada habisnya. Tiga seri laris The Naked Traveller ternyata tak cukup untuk menceritakan pengalaman seru Trinity menjelajah ke berbagai negara. Sesuai ciri khasnya, Trinity mampu memberikan “kesan baru” pada setiap tempat yang ia singgahi. Selalu ada kejutan yang akan membuat kita melakukan refleksi.
Kali ini, kita akan diajak untuk menikmati Afrika, makan zebra di Namibia, dipenjara dan ketemu hiu putih raksasa, eksisnya Ladyboys di Thailand, sampai dipalak anak kecil di Kalimantan. Tambah lagi, kita juga bakal tetep sirik setengah mati sama cerita Trinity yang makan sushi paling enak sedunia dan nonton festival Unta di Pushkar.


Sooooo, naked traveler 4! yeay! I'm so excited. Because I know that by the time I start reading this book, saya akan mengalami petualangan baru ke tempat-tempat baru *nyanyik A Whole New World*. Okay, jadi di buku keempat ini, mbak Trinity banyak cerita tentang Indonesia *of course!* dan Afrika! Yang rada bikin sebel, mbak Trinity banyak cerita tentang pantai, laut, dan liburannya di Raja Ampat. Ngiriii! Walaupun kelihatannya ribet banget persiapannya, mahal biayanya, tetep aja bikin iri!
Seperti biasa, buku Naked Traveler dibagi menjadi beberapa bagian. Bagian favorit saya tentu yang Cinta Laut itu, yang isinya bikin saya gigit jari karena kepingin. Di bagian Welcome to Africa, mbak Trinity cerita tentang pengalamannya travelling di Afrika. Pada bagian ini, beliau membuktikan bahwa nggak semua stereotype tentang Afrika itu benar. Di Sial! mbak Trinity cerita tentang keapesan yang beliau alami selama travellingTravelling kan ngga melulu seneng-seneng, ada suka, juga ada dukanya. Tapi teteep, dibawain dengan gaya kocak khas Trinity. 
Selain itu ada Jalan-Jalan Murah yang berisi tips-tips beserta pengalaman mbak Trinity jalan-jalan dengan biaya yang terbatas. Tapi, bagian yang paling mengena buat saya adalah Pelajaran Penting. Di tulisan yang berjudul Follow Your Passion, mbak Trinity menceritakan awal mula beliau memutuskan untuk menjadi travel writer. Mbak Trinity bercerita mengenai bagaimana beliau menemukan passionnya dan membuat passion tersebut menjadi penghasilan dan sukses. 
Afterthought? *menghela napas*. Saya nggak sabar nungguin The Naked Traveler yang selanjutnya keluar. Apalagi, mbak Trinity sekarang lagi sibuk travelling round the world! Penasaran, negara-negara seperti apa yang dikunjungi beliau, plus pengalaman-pengalaman baru apa yang beliau dapatkan selama TNTRW. oh ya, PR juga buat saya, find my passion! or follow it if I've found one.  
Choose a job you love, and you will never have to work a day in you life. - Confusius


No comments :

Post a Comment