[Review] Mr. Quin yang Misterius - Agatha Christie

Title of Book : Mr. Quin yang Misterius (The Mysterious Mr. Quin)
Author : Agatha Christie
Publisher : Gramedia Pustaka Utama

Ia muncul entah dari mana, dan lenyap begitu saja setelah tugasnya selesai. Tapi Mr. Satterthwaite yang cepat tanggap segera menyadari bahwa setiap kali Mr. Haley Quin muncul berati ada bahaya yang akan terjadi-berlatar belakang tragedi.
Mr. Quin yang misterius, seperti halnya tokoh Herlequin, hanya muncul pada saat pasangan kekasih yang sedang dalam kesulitan atau ada orang mati yang dendam belum terbalaskan. Dalam 12 kasus pembunuhan, skandal, dan peristiwa bunuh diri yang membingungkan, Mr. Satterhwaite menyibak kebenaran yang tersembunyi dan memberikan keadilan bagi yang tidak bersalah, dengan bantuan Mr. Quin....



The Mysterious Mr. Quin adalah novel Agatha Christie yang berisi 12 kumpulan cerita pendek. Cerita tersebut antara lain adalah Munculnya Mr. Quin, Bayangan di Jendela, Di Bells and Montley, Tanda di Langit, Rahasia si Bandar Kasino, Laki-laki dari Laut, Suara dalam Kegelapan, Wajah Helen, Harlequin yang Mati, Burung dengan Sayap Patah, Ujung Dunia, dan Jalan Harlequin. Setiap cerita pendek berkisah tentang Mr. Satterhwaite dan pertemuannya dengan Mr. Quin yang misterius (like the title says). Hidup Mr. Satterhwaite seperti selalu diikuti oleh misteri … dan Mr. Quin. Mungkin karena memang kerjaannya ngamatin orang biar nggak bosan. Belum lagi lingkungan gaul Mr. Satterhwaite yang terdiri dari kaum bangsawan. Jadi nggak heran kalau banyak drama yang ngelilingi Beliau.
Kumpulan cerita pendek ini tidak seperti cerita pendek Agatha Christie lainnya yang sudah saya baca. Sebagian misteri di buku ini sudah terjadi sebelum cerita dimulai sehingga pemecahan dilakukan tanpa investigasi TKP secara langsung. Mr. Quin tidak bertindak sebagai si pemecah kasus seperti Poirot atau Miss Marple melainkan lebih sebagai pendukung pemecah kasus. Bahkan, sepertinya Mr. Quin tidak banyak berkontribusi dalam pemecahan masalah. Cukup dengan hadir saja Mr. Quin sudah bisa memberi Mr. Satterhwaite keyakinan bahwa Beliau bisa mengungkap misteri yang sedang mereka bahas. 
Mr. Quin sendiri menurut saya adalah tokoh yang aneh cenderung menyeramkan. Mr. Quin bisa muncul tanpa diduga dan menghilang secara tiba-tiba. Seperti pada cerpen berjudul Ujung Dunia, dimana Mr. Quin berjalan ke arah tepi jurang dan menghilang. Asal-usul Mr. Quin pun tidak ada yang tahu. Secara keseluruhan, Mr. Quin bisa dibilang seperti bukan … manusia.
Satu hal yang sedikit mengganggu saya ketika membaca buku ini adalah terkadang saya kurang bisa masuk ke dalam cerita. Akibatnya saya jadi kurang aware dengan perpindahan kejadian dalam satu cerita. Saya merasa ada beberapa kejadian yang tiba-tiba ada tanpa ada pendahuluan sebelumnya. Sehingga terkesan dipaksakan dan cerita ingin buru-buru diselesaikan. I had to reread a few pages to fully grasp the story. Bisa jadi karena ini cerita pendek. Tapi untungnya nggak berlaku ke kesuluruhan buku. 
Overall, karena tokoh dan cerita yang tidak biasa, I rate this book 4 out of 5. I recommend this book for those who seek unusual story from The Queen of Crime.


No comments :

Post a Comment